Daerah  

Gebrak Vaksin Sahabat BSI Polres Aceh Utara, Sediakan Ratusan Paket Sembako

Suwanusantara.com, Aceh Utara – Kepolisian Resor (Polres) Aceh Utara menyalurkan bantuan 500 paket sembako dari Bank Syariah Indonesia (BSI) Kantor Cabang Pembantu (KCP) Lhoksukon, untuk dibagikan kepada warga kurang mampu di tengah pandemi Covid-19, yang digelar di gerai vaksinasi Pos Polantas depan terminal Lhoksukon, Selasa (21/12).

Kapolres Aceh Utara, AKBP Riza Faisal, SIK, MM melalui Kasat Lantas, AKP Adek Taufik, SIK kepada wartawan mengatakan, bantuan paket sembako itu akan didistribusikan dan diserahkan langsung kepada warga setelah mengikuti vaksinasi.

“Gebrak Vaksin Sahabat BSI Polres Aceh Utara dan BSI KCP Lhoksukon ini dimulai sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan sore hari,” sebutnya.

Adek Taufik menyampaikan terima kasih kepada pihak PT. BSI atas kepedulian dan kepercayaannya kepada Polri dalam pendistribusian dan penyerahan bantuan ini kepada masyarakat dalam menyukseskan program gerai vaksinasi dalam upaya memutuskan mata rantai penyebaran wabah covid-19, salah satunya dengan melakukan vaksinasi.

“Terima kasih kepada Branch Manager BSI KCP Lhoksukon, Yanrizal Fahlevi atas kepeduliannya, semoga amanah yang diberikan ini benar-benar tepat sasaran serta dapat meringankan sedikit beban saudara-saudara kita yang kurang mampu,” ucapnya.

Adek menambahkan, selain pemberian sembako, Polres Aceh Utara juga memberikan kupon Umrah kepada masyarakat yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan vaksinasi ini. “Insya Allah, kupon umrah akan diundi akhir tahun 2021 ini, sedangkan jumlah keseluruhan yang sudah tervaksin di Gerai Pos Satlantas Lhoksukon sejak tanggal 1 hingga 21 Desember 2021 sebanyak 1.698 orang,” pungkasnya. (Yoes)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *