SUWA- Banda Aceh : Memperingati momentum hari buruh 1 Mei 2020, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh, Farid Nyak Umar, membagikan masker kain kepada para pekerja buruh di Terminal Mobil Barang (Mobar) Banda Aceh, Jumat (1/5).
Dalam kesempatan itu, Farid Nyak Umar menyampaikan pembagian tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah Kota Banda Aceh kepada para pekerja buruh.
“Pada peringatan hari buruh 1 Mei 2020 kami menyalurkan amanah dari pemerintah Kota Banda Aceh melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banda Aceh yaitu dengan menyerahkan masker kain sebanyak 200 masker kepada pada buruh,” kata Farid Nyak Umar usai membagikan masker.
Farid Nyak Umar menuturkan momentum peringatan hari buruh ini menjadi penting, karena para buruh merupakan tenaga kerja yang selama ini mereka membantu kerja-kerja masyarakat di semua sektor. Di samping itu tambah Farid Nyak Umar, buruh juga merupakan salah satu segmen yang terkena langsung dampak dari wabah Covid 19 ini.
Secara nasional kata dia sebanyak, 375 ribu buruh terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) kemudian ada 1,4 juta buruh yang dirumahkan dan bahkan ada 314. 833 ribu tenaga buruh di sektor informal yang terkena dampak Covid 19.
“Sementara di Banda Aceh, dari 501 para pekerja, sebanyak 24 pekerja di PHK, dan sebanyak 477 dirumahkan, yang terbagi dari 51 perusahaan,” tutur Politisi PKS ini.
Karena itu Ketua DPRK berharap kepada pemangku kebijakan maupun perusahaan untuk menempatkan buruh pada posisi yang mulia. Apalagi ini memasuki bulan ramadan dan idul fitri jangan sampai kemudian mereka tidak mendapatkan hak-haknya seperti THR atau kompensasi lain yang harus diberikan.
“Kami mengharapkan agar pemerintah memberikan perhatian kepada buruh, karena dalam kondisi wabah corona mereka tetap bekerja memberikan pelayanan demi kepentingan warga kota. Karena itu perhatian pemerintah sangat diharapkan sehingga para buruh ini mendapatkan tempat yang istimewa,” tutup Farid Nyak Umar.
Sementara Kepala Unit Lapangan Mobil Barang Kota Banda Aceh Tarmizi, menyambut baik langkah Ketua DPRK Banda Aceh yang telah membagi-bagikan masker kepada para pekerja di terminal tersebut.
“Sebenarnya kami juga menunggu bantuan masker ini dari pemerintah, karena sebelumnya sudah mendapatkan obat-obatan dan dilakukan penyemprotan disinfektan. Alhamdulillah hari ini baru diberikan masker oleh DPRK untuk para buruh sebanyak 200 masker,” kata Tarmizi.(Sya)