Suwanusantara.com, Aceh Utara – Dalam rangka memeriahkan Hari Guru Nasional (HGN) Ke-76 yang jatuh pada Kamis (25/11/2021), Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 30 Aceh Utara menggelar lomba menulis ungkapan atau ucapan selamat dan terima kasih kepada guru yang diikuti oleh semua murid kelas 4, 5 dan 6 madrasah setempat.
Selain pelaksanaan lomba yang diikuti para murid, madrasah juga memilih guru favorit berdasarkan jajak pendapat para siswa-siswi dengan cara menulis guru favoritnya masing-masing pada lembaran kertas.
Hal itu disampaikan Kepala MIN 30 Aceh Utara, H. Muhammad Yusuf, S.Pd.I kepada suwanusantara.com usai penyerahan hadiah kepada pemenang lomba, Sabtu (27/11) di lokasi madrasah setempat.
Lebih lanjut dikatakan, pihaknya menyediakan hadiah berupa thropy, buku bacaan dan piagam penghargaan kepada sejumlah murid pemenang lomba serta persembahan kado atau cenderamata bagi guru favorit.
“Acara berlangsung meriah, disaksikan dewan guru, pegawai dan murid madarasah dengan menerapkan protokol kesehatan”, ujarnya.
H. Yoes sapaan akrab Kepala MIN 30 Aceh Utara menerangkan, dari seluruh tulisan karya murid kemudian diseleksi oleh dewan guru madrasah dengan memilih atau menentukan 3 tulisan yang berisi ungkapan/ucapan terbaik kepada guru sebagai pemenang juara 1, 2 dan 3. Sedangkan untuk menentukan guru favorit, berdasarkan pilihan murid terbanyak yang dituliskannya di lembaran kertas masing-masing.
“Dengan lomba membuat atau menulis seperti mengarang ini, diharapkan murid mampu mengeksplorasi rasa cintanya kepada guru-gurunya melalui penulisan yang dibuat sekaligus dapat merasakan betapa besar jasa dan pengorbanan guru dalam membimbing dan mendidik mereka”, tandasnya.
Salah seorang siswi kelas 6, Ulifia Rahmi mengungkapkan, dirinya sangat senang ketika mendengar pengumuman hasil seleksi yang dibacakan Ustadz Ibnoel Hajar bahwa terpilih sebagai penulis Terbaik 1. “Mudah-mudahan, kami seluruh murid MIN 30 Aceh Utara semakin cinta kepada guru-guru kami dan selalu menaatinya dalam setiap kebaikan yang diberikan”, ucapnya dengan rona wajah gembira.
Adapun siswa-siswi pemenang lomba dalam rangka HGN Ke-76 tahun ini sebagai berikut ; dari kelas 4, Terbaik 1 diraih Rifatul Ahya, Terbaik 2 Putri Balqis dan Terbaik 3 Putri Nabila. Dari kelas 5, Terbaik 1 Aminatuz Zahriah, Terbaik 2 Cut Hazimatul Ashaj dan Terbaik 3 Ferra Dilla. Sedangkan Terbaik 1, 2 dan 3 Kelas 6 diraih masing-masing oleh Ulifia Rahmi, Zyatul Aiya dan Izzatul Husna.
Sementara dari hasil jajak pendapat siswa-siswi, Mawaddah, S.Pd, SD terpilih sebagai guru favorit. (Yoes)